14 March 2014

Sebuah Keingninan Melawan Cita - Cita

Hmmm..
Udara pagi melewati lubang - lubang kecil yang berada di atas tirai yang menutup jendela sebuah kamar kecil. Membangunkan seorang remaja kurus nan tampan. Ya, itu aku. Seperti biasa, bangun kesiangan, telat sholat subuh. Kadang aku berpikir, kenapa orang seperti aku ini jarang diminati wanita. Tetapi pertanyaan itu terjawab setelah aku menuju cermin yang aku gantung di dinding kamar kosku. Jerawat. Semua ini gara-gara jerawat yang tumbuh akibat seseorang gadis yang nun jauh disana sedang rindu padaku. Entah gadis itu cantik atau tidak, setidaknya ada satu dari 1.191 teman facebook yang rindu pada sosok imut dan menggemaskan ini.